Dosamu Sudah Diampuni

Viewed : 648 views

Lukas 5:20-21
Ketika Yesus melihat iman mereka, berkatalah Ia: “Hai saudara, dosamu sudah diampuni.”
Tetapi ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi berpikir dalam hatinya: “Siapakah orang yang menghujat Allah ini? Siapa yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah sendiri?”

Orang-orang Farisi heran dan kaget ketika Tuhan Yesus mengatakan, “Hai saudara, dosamu sudah diampuni.”

Orang Farisi mengatakan bahwa hanya Allah saja yang dapat mengampuni dosa. Dalam hal ini orang-orang Farisi benar, sebab memang hanya Allah yang memiliki hak mutlak untuk mengampuni dosa. Hanya saja masalahnya adalah mereka tidak percaya bahwa Kristus di hadapan mereka adalah Allah itu sendiri.

Kita sungguh berterima kasih dan bersyukur atas betapa dalamnya kasih Allah di dalam Kristus yang telah mengampuni segenap dosa kita.

Oleh pengampunan-Nya kita menjadi lega. Kita menjadi ciptaan baru. Kita dilahirkan kembali.
Puji Tuhan!

Sebagai respons kita, di atas rasa dan ucapan syukur karena telah diselamatkan oleh-Nya mari kita hidup taat kepada Dia. Kita hidup memuliakan Tuhan.

Selagi waktu masih ada, mari terus bertumbuh menjadi murid Kristus dengan melakukan sesuatu yang berkaitan dengan kekekalan sesuai kapasitas dan panggilan kita.

Ibarat pasukan yang sedang berjuang; mungkin kita terlibat langsung berada di front depan melayani. Mungkin kita mendukung pelayanan di barisan belakang dengan harta, pemikiran, doa, dan sebagainya. Semua baik dan mulia di hadapan-Nya.

Terima kasih Tuhan Yesus atas pengampunan-Mu atas dosa-dosaku. Aku ingin menyerahkan total hidupku sesuai panggilan-Mu. Tuntun dan peganglah aku yang lemah ini agar aku tetap taat dan setia. Amin.

Selamat beraktifitas.

Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita senantiasa. Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Alamta Singarimbun adalah seorang Doktor dari Universitas Kyushu Jepang.Saat ini bekerja sebagai Dosen di Departemen Fisika ITB sejak tahun 1987 dan juga Dosen Agama & Etika Kristen Protestan di ITB sejak tahĂșn 2011. Tahun 2013 ditahbiskan sebagai Pendeta Kampus (Campus Chappel) di Gereja Anglikan Indonesia. Baca selengkapnya

Photo by Isabella and Zsa Fischer on Unsplash

Renungan Lainnya :

Comments

comments