Kisah Para Rasul 13:26
Hai saudara-saudaraku, baik yang termasuk keturunan Abraham, maupun yang takut akan Allah, kabar keselamatan itu sudah disampaikan kepada kita.
Kita sungguh bersyukur, meski secara fisik dan kedagingan kita bukan keturunan Abraham, tetapi berkat utama melalui Abraham sudah sampai kepada kita. Kita sudah memiliki anugerah keselamatan.
Sungguh luar biasa… entah melalui siapa dan bagaimanapun cara dan jalannya, kita sudah menjadi anak-anak Allah.
Puji Tuhan!
Ajaib!
Kita sungguh berterima kasih dan bersyukur karena Tuhan telah memakai orang, siapapun itu… mereka bersedia dan memiliki hati terhadap rencana Allah, sehingga kita telah menjadi salah satu anggota dalam kumpulan warga Kerajaan Allah.
Karena itu kita juga sesungguhnya berhutang mengabarkan kabar baik… mengabarkan Injil kepada semua orang. Apakah kita sadar dan yakin hal ini?
Untuk kita pikirkan… untuk direnungkan… apakah kita sudah menjadi bagian dari orang-orang yang memiliki hati untuk membawa jiwa kepada Kristus? Paling tidak… melalui doa kita. Atau melalui talenta, karunia, dan harta kita. Tentu lebih sempurna melalui semuanya… totalitas hidup kita untuk kabarkan Injil melalu panggilan hidup dan profesi kita.
Janganlah kiranya kesibukan kita mengejar-ngejar nama dan harta dunia ini membuat kita lupa untuk apa kita hidup. Tetaplah ingat bahwa hidup ini hanya sekali saja, setelah itu selesai… FINISH…
So….?!
“Tuhan… walau dunia ini tidak mengenalku dan akupun seolah lupa akan keinginanku di dunia ini, tapi biarlah aku selalu ingat akan Engkau, dan aku ingat untuk apa sesungguhnya aku yang kecil ini… Engkau ijinkan hidup. Amin.”
Biarlah melalui kita, orang bersyukur kepada Tuhan karena mereka secara pribadi yakin telah berdamai dengan Allah dengan menerima Kristus sebagai Juruselamat.
Satu lagi yang dapat secara nyata kita lakukan adalah berdoa agar keturunan Abraham secara fisik… bangsa Israel… agar mereka sungguh percaya dan menerima Kristus.
Selamat beraktifitas.
Tuhan Yesus menyertai dan menolong kita untuk tetap bersemangat mewartakan kabar baik. Amin.
Salam dan doa,
Alamta Singarimbun – Bandung
![]() |
Alamta Singarimbun adalah seorang Doktor dari Universitas Kyushu Jepang.Saat ini bekerja sebagai Dosen di Departemen Fisika ITB sejak tahun 1987 dan juga Dosen Agama & Etika Kristen Protestan di ITB sejak tahĂșn 2011. Tahun 2013 ditahbiskan sebagai Pendeta Kampus (Campus Chappel) di Gereja Anglikan Indonesia. Baca selengkapnya |
Photo by Tima Miroshnichenko




